Sunday, May 24, 2009

Flower Power





Saturday, May 02, 2009

Teori Nutfah Fermentasi

Fermentasi terjadi jika jus anggur kita biarkan. Melalui serangkaian perubahan biokimia, alkohol dan senyawa lain dihasilkan dari anggur tersebut. Salah satu alasan mengapa Pasteur ingin menentang pendapat generatio spontanea adalah keyakinannya bahwa produk fermentasi anggur merupakan hasil dari mikroorganisme yang ada, bukan fermentasi menghasilkan mikroorganisme sebagaimana yang dipercaya pada waktu tersebut.

Pada tahun 1850-an Pasteur memecahkan masalah yang timbul dalam industri anggur. Dengan meneliti anggur yang baik dan anggur yang kurang bagus Pasteur menemukan mikroorganisme yang berbeda. Mikroorganisme tertentu mendominasi anggur yang bagus sementara tipe yang lain mendominasi anggur yang kurang bagus. Dia menyimpulkan bahwa pemilihan mikroorganisme yang sesuai akan menghasilkan produk yang bagus. Untuk itu dia memusnahkan mikroba yang tidak diinginkan yang telah ada dalam sari buah anggur dengan cara memanaskannya dengan suhu 62,8 °C selama setengah jam. Kini proses ini dinamai pasteurisasi, digunakan luas dalam industri fermentasi. Setelah dingin ke dalam sari buah tersebut diinokulasi dengan anggur yang berkualitas baik yang mengandung mikroorganisme yang diinginkan.

Monday, April 13, 2009

Nyanyi Nyok.....









If You're Not The One oleh Daniel Bedingfield

If you're not the one then why does my soul feel glad today?
If you're not the one then why does my hand fit yours this way?
If you are not mine then why does your heart return my call?
If you are not mine would I have the strength to stand at all

I never know what the future brings
But I know you are here with me now
We'll make it through
And I hope you are the one I share my life with

I don't want to run away but I can't take it, I don't understand
If I'm not made for you then why does my heart tell me that I am?
Is there any way that I can stay in your arms?

If I don't need you then why am I crying on my bed?
If I don't need you then why does your name resound in my head?
If you're not for me then why does this distance maim my life?
If you're not for me then why do I dream of you as my wife?

I don't know why you're so far away
But I know that this much is true
We'll make it through
And I hope you are the one I share my life with
And I wish that you could be the one I die with
And I'm praying you're the one I build my home with
I hope I love you all my life

I don't want to run away but I can't take it, I don't understand
If I'm not made for you then why does my heart tell me that I am?
Is there any way that I can stay in your arms?

'Cause I miss you, body and soul so strong that it takes my breath away
And I breathe you into my heart and pray for the strength to stand today
'Cause I love you, whether it's wrong or right
And though I can't be with you tonight
You know my heart is by your side

I don't want to run away but I can't take it, I don't understand
If I'm not made for you then why does my heart tell me that I am?
Is there any way that I can stay in your arms...?

Sunday, April 12, 2009

Bosan dengan Rutinitas yang ITU-ITU aja

Pernah tidak merasakan bosan akan sesuatu?
Ingin berhenti sejenak dari rutinitas?
Atau berusaha keluar dari rutinitas?

Itu lah yang Putri rasakan sekarang. Seakan hidup Putri hanya untuk sebuah rutinitas yang itu-itu saja. Walau kadang ditambah kegiatan yang baru, namun rasanya tetap membosankan dan melelahkan?
Kadang Putri juga merasakan hampa dalam setiap rutinitas yang dilakukan. Hanya mengikuti alur yang ada, rasanya hampir seperti mayat hidup yang dituntun untuk berbuat ini dan itu.

Setiap dimulai hari baru (Senin, red.), perasaan takut akan dikejar tugas-tugas dari dosen selalu menghantui. Perasaan deg-degan menghadapi hal apa yang akan terjadi di kampus, juga perasaan gugup menjalani semuanya selalu menggelayuti. Rasanya bosan juga dan akhirnya membawa keinginan ingin lari dari rutinitas. Caranya dengan membolos kuliah. Iya Putri sering melakukan hal itu. Keinginan kuat untuk tidak masuk kelas dan pergi mencari sesuatu yang baru. Namun yang Putri dapatkan memang kurang. Bahkan belum cukup untuk mencari jalan pintas dari rutinitas.

Bagaimana cara memecahkan masalah seperti ini? Putri belum tahu dan terus mencari sebab dan mengapa yang Putri rasakan seperti ini. Putri tidak ingin perasaan bosan terhadap rutinitas ini terus-terusan berlangsung dalam kehidupan Putri. Putri harus bisa dan wajib bisa menghilangkan perasaan bosan ini.

SEMANGAD!!!!!!!!
Salam Putri Salju
o(^o^)O

Friday, April 10, 2009

Kehidupan Embong Brantas, Contoh Kerusakan di Bumi

Laporan Putri Salju, lokasi kejadian di Embong Brantas kota Malang.

Dahulu kala Sungai Brantas adalah sungai jernih dengan aliran yang deras. Keindahan alam sekitar yang terjaga menambah kesejukan hati. Tetapi siapa sangka keadaan kini berubah drastis. Sungai yang jernih berubah menjadi coklat dan kotor penuh sampah. Aliran yang deras menjdi lambat dan dangkal. Siapa yang patut disalahkan atas hal ini? Akankah kita menyalahkan pemerintah seperti yang sering kita lakukan? Ataukah kita sadar bahwa yang melakukannya adalah diri kita sendiri? Bukalah mata dan lihat sekeliling kita dan apa yang telah kita lakukan terhadap bumi kita yang dengan iklas menampung kita.

Saya sebagai Putri Salju, merasakan perubahan paling parah yang terjadi di sungai. Tidak jauh-jauh, sungai dekat rumah yang dulunya jernih, aliran deras, dalam, sekarang menjadi sebaliknya. Apakah sebagai manusia kita tidak ngeri apabila hal itu terjadi pada diri kita?
Cobalah belajar menghargai alam yang telah merawat kita. Ingat bumi ini sudah tua, sekarang kitalah yang harus merawatnya.

Dalam rangka Hari Bumi yang akan jatuh pada tanggal 22 April 2009, maka Putri akan memberikan foto-foto sungai Brantas yang sudah sekarat.

--Pemukiman padat penduduk di sekitar sungai Brantas--


--Sungai sudah semakin dangkal, dengan air yang berwarna coklat dan kotor--


--Sampah-sampah di sekitar sungai yang membuat sungai dangkal--



--Potret buram kehidupan masyarakat masa kini, tidak peduli alam dan keselamatan--

Foto-foto Sungai Brantas hanyalah sebagian kecil dari kerusakan di Bumi. Bahkan yang paling parah mungkin terjadi di sekitar kita. Lihat dan amati yang terjadi di sekitar kita. Lalu carilah solusi untuk memperbaikinya. Ingat merubah diri sendiri lebih baik daripada merubah orang lain. Jadi ubahlah gaya hidup kita yang buruk menjadi baik. Hargailah alam sekitar.

Untuk memperingati Hari Bumi, maka Putri Salju memerintahkan kepada seluruh khalayak umum untuk menanam satu pohon setiap individu.
Anggap pohon itu adalah teman kita yang memberikan kita oksigen untuk bernafas. Jaga dan rawat dia baik-baik.

SELAMAT HARI BUMI
22 April 2009

Salam Putri Salju
o(^0^)o

Thursday, April 09, 2009

Putri salju ikut meramaikan pesta demokrasi

--IniLaH miSi PenContrengan Putri Salju--

Pada hari Kamis tanggal 09 April 2009 pukul 10.00, putri salju menggunakan hak pilihnya untuk memilih wakil rakyat.
Walaupun sempat tertidur satu jam sebelum berangkat ke TPS (tempat pemungutan suara),
semangat Putri seakan tetap membara untuk membakar TPS (oops salah maksudnya tetap bersemangat dalam memberikan hak pilihnya).
Sebelumnya, Putri sempat bingung apakah akan memberikan hak pilihnya atau memilih golput atau golongan putih (karena sesuai warna kulitnya yang putih seperti salju).
Namun, atas pertimbangan berbagai hal yang sangat mendesak akhirnya sebagai warna negara yang baik, maka Putri Salju memutuskan akan memilih wakil rakyat.
Salah satu pertimbangan Putri adalah jika tidak menggunakan hak pilih untuk memilih calon yang baik dan dari partai yang baik,
maka calon yang buruk dan dari partai yang buruklah yang akan menang.
Jika golput juga terjadi pada seluruh rakyat dunia salju, maka pemerintahan akan hancur berkeping-keping seperti hancurnya bola salju saat bermain lempar bola salju.

Pilihan Putri Salju sebenarnya simple, bukan dari wajah-wajah yang paling ganteng atau yang berjenggot atau yang berkumis atau berbulu lebat seperti pangeran the beast (bukan bermaksud menyindir Putri Belle). Namun yang sudah dikenali, seperti teman ayah Putri Salju. Daripada memilih yang tidak dikenal sama sekali, kan namanya kencan buta itu.
Putri mengantri sejak jam 10.00-10.30 dan berada di bilik cukup lama karena kesulitan melipat kertas yang seperti poster atau pin up artis favorit.
Sesudah mencontreng (bahasa Jawanya, nyawang sing dipilih rek, ojo nyawang untune),
Putri Salju meminta bantuan petugas TPS untuk memasukkan surat suara dengan disaksikan oleh kedua matanya.
Sesudah itu, Putri mencelupkan jari--paling mungil-- tangan sebelah kiri ke tinta dan mendapatkan warna ungu pada jarinya.
Dan selesailah tugas Putri untuk mengemban misi pencontrengan dan sebagai warga negara yang baik.


Satu hal yang menarik dari TPS tempat Putri Salju memilih adalah kesederhanaannya.
Nomor urut menggunakan kertas kalender yang bertuliskan angka urutan.
Jadi nomor urutan hanya sampai angka 31. Lalu ada salah satu bilik yang terbuat dari kardus bekas barang elektronik.
Tempat pun sederhana tanpa ada hiasan macam-macam kecuali petunjuk mencontreng.
Jika kesederhanaan ini diterapkan dalam seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara,
Putri yakin bahwa bangsa ini akan menjadi bangsa sederhana yang mewah dalam bersikap, moral, etika, dan akhlaknya.
Lebih baik memilih menjadi negara miskin tetapi berakhlak baik, daripada menjadi negara kaya tetapi ugal-ugalan seperti sopir angkot.

Saran Putri Salju kepada seluruh bangsa Indonesia ialah banggalah dengan kesederhanaan kalian, walaupun negara ini tidak sekaya dan semaju negara-negara barat,
namun ketahuilah bahwa keramahan, kejujuran, kebaikan moral, akhlak, dan etiket dalam bermasyarakat adalah kekayaan yang tidak bisa didapat oleh negara manapun.

Akhir kalimat dari Putri Salju pada episode kali ini adalah, terus berkarya dan menjadikan dirimu berguna bagi semua kalangan.

Salam Putri Salju.... o(^0^)o

Tuesday, March 31, 2009

Hobi Putri Salju adaLah...

Kali ini Putri akan menceritakan hobi-hobi terfavorit yang biasa dilakukan.
Hobi-hobi itu adalah:

1. Menjadi koki
Ini adalah hobi terfavorit number one. Biasa dilakukan di rumah saat waktu senggang dan kantong tebal. Kesukaan Putri adalah memasak cake, roti, biscuit, dan cemilan bernutrisi tinggi. Putri sangat suka memasak cake karena mudah dan tidak ribet.
Resep Pie Apel, pernah diuji coba bersama rekan-rekan Putri. Dan hasilnya, rekan-rekan Putri menyukainya dan ketagihan untuk mencoba lagi. Putri sangat senang apabila masakannya disukai banyak orang. Yang artinya Putri sudah menjadi seorang pahlawan pembuat orang kenyang dan bahagia.


2. Menjadi Petualang
Putri sangat suka berpetualang ke tempat yang mengasikkan dan alami. Dahulu kala, Putri pernah berkemah ke Coban Rondo. Sebuah perkemahan dekat air terjun yang bernama Coban Rondo dan Coban Manten. Sungguh mengasikkan dan luar biasa.
Putri diajak berjalan ke Coban Manten melewati jalan yang terjal dan tinggi, melewati sungai-sungai yang jernih. Putri berjalan sejauh 3 kilometer sebelum akhirnya sampai ke tempat tujuan.
Setelah sampai ke tempat tujuan, terasalah kenikmatan yang luar biasa bisa sampai ke tempat air terjun yang sejuk dan mengagumkan. Coban Manten mempunyai kisahnya sendiri, juga Coban Rondo. Pada episode berikutnya, Putri akan berusaha sekuat tenaga untuk menceritakan kisah-kisah tentang Coban tersebut. Untuk waktu yang akan datang, Putri akan berpetualang ke Taman Nasional Baluran. Tunggu ceritanya yaaa...

3. Menjadi gamer
Ini adalah kehidupan masa lalu Putri yang sangat ketagihan bermain game online. Gara-gara sang pangeran selalu mengajak Putri bermain game di sebuah warnet khusus game ternama di antara kalangan gamer. Putri sampai menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk mendapatkan kesenangan bermain game. Ini adalah kenangan pahit yang sulit untuk diceritakan. Tetapi Putri senang bisa bermain game dan bertemu dengan orang-orang maya yang tak tahu rupanya.

4. Menjadi penjahit
Hobi ini sebenarnya sudah tidak dilakukan lagi oleh Putri. Karena mesin jahit rusak dan kekurangan bahan. Tetapi sampai sekarang Putri masih aktif memikirkan bagaimana model-model pakaian terbaru yang akan dipakai Putri. Hobi ini ditekuni Putri sejak Putri masih menginjak bangku SD (nakal banget). Putri menjahit baju-baju barbie dan menjualnya kepada adek Putri sendiri hehehehe.. Karya putri sekarang sudah tidak ada dirumah lagi alias sudah hilang entah kemana karena disingkirkan oleh Ibu Putri. Sekarang Putri hanya bisa menjahitkan baju-baju Putri di tempat penjahit sahabatnya Ibu putri. Tetapi dengan model yang didesain oleh Putri tentunya.

5. Menjadi fotografer
Semenjak dibelikan sebuah kamera merk ......(dilarang menyebutkan nama merk). Putri jadi keranjingan menjepret objek-objek indah nan mengagumkan. Bersamaan dengan hobi putri yang suka berpetualang, Putri juga menyempatkan untuk mengabadikan kenangan manis berpetualang. Putri paling suka memfoto bunga karena bunga cantik seperti Putri. Kalau sempat nanti Putri akan memajang foto-foto ekslusif tersebut. Tunggu dengan sabar ya...


Demikian sekilas info mengenai hobi Putri. Semoga lain waktu, Putri bisa menceritakan pengalaman menarik lainnya.
Semoga hari-hari kita dipenuhi oleh keceriaan dan kegembiraan...

Salam Putri Salju

o(^0^)o

Film Jepang paling "idiot lebay"




















"NODAME CANTABILE"

Entah mengapa ada orang "iseng" membuat dorana aneh macam ini. Mungkin karena memang dia tipe orang konyol yang gak bisa serius hehe maybe.
Namun film ini benar-benar bisa menghibur hati yang galau cieee hehe. menyenangkan intinya seperti itu.

Dorama ini meceritakan mengenai kisah mahasiswa2 institut musik. Nodame adalah peran utama tetapi kurang berpusat di Nodame, lebih banyak pusat cerita ditujukan kepada Chiaki Samma, seorang pianis yang ingin beralih ke conducting karena bakat menunjuk untuk menjadi seorang konduktor. Yang paling lucu dari seorang Chiaki Senpai adalah dia phobia banget pada pesawat terbang dan kapal. Karena trauma pendaratan darurat pada masa kecilnya. Keadaan ini mengakibatkan dia tidak bisa melanjutkan karirnya ke luar negeri padahal untuk menjadi seorang konduktor terkenal harus merantau ke luar negeri terutama negara-negara yang berhubungan dengan musik klasik misalnya Praha.

Sedangkan Nodame adalah seorang pianis juga. Memiliki kemampuan yang luar biasa dalam menghapal semua not2 tetapi dengan intro sesuai hatinya sehingga membuat Chiaki jengkel kepada Nodame. Parahnya lagi, Nodame dalam film ini digambarkan agak idiot dengan gaya berjalan sempoyongan hehe. Nodame digambarkan seorang mahasiswa melarat yang jarang keramas, jarang makan, jarang buang sampah, pokoknya parah banget. Pernah juga digambarkan tidak mandi dalam beberapa hari karena keasyikan bermain piano dan pembalasan karena tidak jadi bermain piano bersama CHiaki. Nodame sangat menyukai Chiaki. Bukan hanya Nodame tetapi gadis-gadis lain juga sangat mencintai Chiaki. Karena cHiaki digambarkan sebagai sosok yang sempurna.

Mahasiswa yang lain juga diceritakan dalam bentuk singkat dengan peran yang sangat unik. Mereka juga merupakan mahasiswa sekolah musik yang sedang mengejar karir masing-masing. Dengan kehebatan dan keunikan inilah yang membuat suasana semakin berwarna.

Pada akhir-akhir cerita, Nodame lah yang membantu Chiaki untuk menyembuhkan phobia pesawat terbang.

Keunikan dari dorama ini adalah penggambaran ekspresi para pemain yang kadang-kadang atau bahkan selalu berlebihan atau dalam kata lain lebay. Mungkin karena diangkat dari komik yang penggambarannya juga lebay.
Dorama ini sangat lucu dan menyenangkan. Cocok dilihat diwaktu senggang. Dan siapkan saja perut untuk dikocok karena kelebayan nya. Jangan lupa juga, siapkan cemilan yang bergizi dan segelas air putih hihihi..

Salam Putri Salju..

o(^0^)o

Monday, March 30, 2009

MAkiN siBuk, BLog teRbengkaLai





















Mungkin inilah yang kadang dirasakan para blogger diwaktu sibuk dan tidak memiliki waktu senggang untuk posting sebuah entri baru dalam blognya.
Akhir-akhir ini saya terbebani oleh tugas-tugas dari dosen yang banyak menyita waktu. Sampai waktu senggang saya hanya digunakan untuk mencari materi dan literatur untuk menngerjakan tugas saja. Ini belum lagi dari organisasi yang akan mengadakan event bertaraf nasional dan disana saya sebagai sekretarisnya.
Tetapi dengan niat tekun, saya akhirnya mendapatkan waktu untuk mengisi blog ini lagi. Terbengkalai selama sebulan membuat saya"getun" juga.

Thursday, March 26, 2009

Bunuh Diri bukan jalan yang terbaik




















Gimana rasanya jika seseorang kecemplung ke dalam sebuah sumur lalu masuk ke sebuah tempat yang asing? Pasti rasanya pengen nangis atau bunuh diri sajalah daripada merana disana. Tapi eitsss tunggu dulu,, apakah bunuh diri merupakan hal yang terbaik??

Putri Salju tau solusi dalam menghadapi berbagai masalah yang berujung pada bunuh diri. Mengerikan sekali kalau mendengar kata-kata tersebut. Hmm, memang dan Putri baru sadar kalau disekitar tempat Putri berada masih banyak kejadian mengerikan seperti ini. Nah sebagai seorang Putri yang baik, maka Putri akan memberikan sebuah problem solving untuk kalian wahai rakyat negeri salju YTH.

Pada hari ini tanggal itu bulan ita tahun uti pukul ito, ada seorang perempuan yang menjadi mahasiswa di sebuah perguruan tinggi. Dia mengalami pengalaman tragis dalam hidupnya. Ayahnya menjodohkan dia dengan seseorang yang tidak dia cintai. Dia sudah berusaha menolak dan memberontak dari keinginan ayahnya. Namun, tetap saja sang ayah gigih mempertahankan keinginannya. Akhirnya pada suatu pagi, perempuan itu mengakhiri nasibnya dengan jalan menggantungkan diri pada seutas tali di dalam kamar kost nya.
Sungguh tragis memang nasib perempuan itu. keputusan yang dia ambil merupakan suatu kesalahan besar yang tidak dapat termaafkan. Andai sang ayah tidak berkepala keras terhadap putrinya tersebut, kejadian seperti ini tidak akan pernah terjadi. Bahkan menurut penuturan warga sekitar, sebelum melakukan aksi bunuh diri, perempuan tersebut sempat solat tahajud. Astaghfirullah...

Cerita diatas bukan merupakan suatu karangan. Namun, benar-benar terjadi. Kejadian tersebut terjadi di sebuah kompleks perkostan di tempat Putri kuliah. Jika dibayangkan bagaimana nasib selanjutnya dari perempuan tersebut di alam baka, mungkin kita akan miris. Sudah di dunia merana, nantinya di akhirat akan merana juga.

Perlu kita sadari bahwa menderita di dunia bukan berarti menderita di akhirat. Banyak kisah yang menggambarkan bahwa sengsara membawa nikmat. Kita perlu bercermin melihat apakah yang sudah kita lakukan hari ini, apa saja kesalahan kita dan perilaku kita yang menyakiti orang lain. Bukan melihat apa saja hal kebaikan yang kita perbuat. Dengan begitu kita akan merasa kecil dan menghargai orang lain. Mungkin hal inilah yang perlu dilakukan oleh sang ayah dalam cerita di atas. Agar kehendaknya tidak dipaksakan kepada putrinya tersebut.

Solusi: Lihatlah apa yang kamu lakukan hari ini, catat dan percaya bahwa esok tidak akan mengulangi hal yang sama. Lalu hargai orang lain, dengarkan pendapat dan penjelasannya. Yakinlah bahwa yang menguasai kehidupan dan kematian hanyalah Yang Menciptakan kita, bukan kita yang mengatur tetapi Sang Penciptalah yang berhak mutlak akan keteraturan di dunia ini.

Yang terakhir: PERCAYALAH.......

o(^_^)o

Thursday, January 29, 2009

SWEET CARROT SLICE atw WORTEL MANIS
















Resep Wortel manis atau tumis wortel


Bahan:

500 gram wortel, iris tipis

1 buah bawang bombai, cincang kasar

3 siung bawang putih, cincang halus

1 sdm seledri cincang

½ sdt gula

½ sdt garam

sedikit merica

mentega untuk menumis

+ 50 cc air untuk merebus

Cara Membuat:

Tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum.

Masukkan wortel, aduk rata sebentar lalu beri air.

Bumbui dengan gula, garam, seledri dan merica. Aduk rata dan bumbui lagi sesuai selera.

Biarkan air mengering sambil sesekali diaduk-aduk.

Hidangkan selagi panas dengan nasi dan lauk lainnya.

Resep PIZZA MIE versi sederhana



Menikmati sore hari sambil melihat matahari terbenam ditemani secangkir teh rasanya masih belum cukup. Perlu cemilan pendamping yang benar-benar yummy...
yap yap menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat dan tidak perlu mengeluarkan biaya banyak. Pizza mie cocok dihidangkan di sore hari atau pagi hari untuk sarapan.

Resep Pizza Mie

Bahan:

  • 1 bungkus mie goreng
  • 1 bungkus bumbu mie goreng (bawang goreng dan bumbu serbuk. Kecap dan minyak tidak perlu diikutkan)
  • 1 butir telur ukuran besar
  • ¼ sdt garam
  • keju chedar parut
  • saus tomat
  • mentega

Cara membuat:

  1. Rebus mie sampai setengah matang. Lalu angkat dan tiriskan. Potong-potong mie dengan pisau.
  2. Campurkan bumbu mie goreng, garam dan 4 tetes saus tomat ke dalam telur lalu kocok dengan sendok hingga tercampur rata.
  3. Masukkan mie ke dalam campuran telur lalu aduk rata.
  4. Siapkan wajan anti lengket (teflon) lalu olesi dengan mentega. Lalu panaskan dengan api kecil.
  5. Tuang adonan mie ke wajan lalu ratakan. Olesi dengan sedikit saus tomat. Beri taburan keju secukupnya.
  6. Jika sudah matang, angkat dan sajikan dengan saus tomat dan taburan keju parut.
  7. Selamat menikmati....

Tips:

  1. Memanaskan adonan dengan api kecil agar tidak gosong.
  2. Membalik adonan dilakukan satu kali saja agar tidak merepotkan.
  3. Cara membalik agar mudah yaitu dengan bantuan piring besar atau tutup panci ceper bersih. Balikkan wajan ke piring lalu jatuhkan pizza ke piring. Kembalikan ke wajan lagi dengan cara menggoyang piring.
  4. Kalau suka pedas bisa diberi tambahan saus pedas manis.
Pizza mie juga bisa ditambahkan bahan tambahan lain seperti sosis dan sayuran.




Resep SUP JAGUNG atw CORN SOUP

















Semangkuk sup hangat sangat enak disajikan pada sore hari apalagi pada saat musim hujan seperti saat ini. Sambil menikmati saat santai, tidak ada salahnya menikmati semangkuk sup sambil menikmati acara televisi.

Resep Sup Jagung

Bahan:
  • 1 buah jagung manis, pipil bijinya
  • 1 buah wortel besar, serut atau potong kotak ukuran kecil
  • 1 butir telur ukuran kecil, kocok
  • 1 ½ liter kaldu ayam
  • daging ayam rebus dari 2 potong paha, potong kotak
  • 5 sdm tepung maizena
  • 1 sdt susu bubuk
  • 3 helai daun bawang, rajang ½ cm
  • bawang goreng untuk taburan
Bumbu yang dihaluskan:
  • 8 butir merica
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 4 siung bawang putih, iris tipis lalu goreng sampai harum
  • 5 siung bawang merah, iris tipis lalu goreng sampai harum
Cara membuat:

  1. Didihkan kaldu, lalu masukkan jagung dan daun bawang. Rebus sampai setengah matang.
  2. Masukkan daging dan bumbu halus. Aduk rata. Masukkan wortel.
  3. Tuangkan ½ dari telur kocok sambil diaduk cepat sedikit demi sedikit.
  4. Larutkan tepung maizena dan susu bubuk dengan 5 sdm air, lalu masukkan ke dalam sup sambil diaduk-aduk.
  5. Tambahkan garam dan gula lagi sesuai selera atau jika suka bisa ditambahkan kaldu ayam/sapi bubuk (royco).
  6. Jika sudah meletup-letup, angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.



Sunday, January 25, 2009

Penyakit Malas Kambuh lagi help!!!





Aduh bagaimana cara menyembuhkan penyakit malas???
Suka sebel banget kalau penyakit satu ini muncul tiba-tiba dan sembuhnya luama banget. Perlu hidayah juga sebagai obat untuk melumpuhkan penyakit ini. Biasanya juga tidak bisa datang secara tiba-tiba. Perlu ada kemauan dari lubuk hati yang paling paling pualingg dalam supaya penyakit paling berbahaya sedunia ini bisa disembuhkan.

Penyakit malas tiba-tiba muncul kalau kita kurang kerjaan atau emang kita gak mau kerja. Seperti yang saya alami akhir-akhir ini, karena sedang dalam masa liburan. Kerjaan dirumah hanya melakukan pekerjaan wajib(makan,tidur,mandi termasuk sekutunya), bersih-bersih rumah, maen computer, nonton gala sinetron dan memasak sesuatu. Kalau ada uang, jalan-jalan keliling kota. Artinya tidak ada pekerjaan yang menghasilkan sesuatu yang bermakna. Monoton banget..

Itu masih daftar kegiatannya. Masalah jam berapa melakukan aktivitas tersebut yang jadi masalah. Bangun buat solat subuh jam 5, tidur lagi sampe jam 8 kadang sampe jam 9, mandi jam 10, sarapan digabung makan siang, dan sebagainya. Benar-benar keterlaluan..

Hal ini saya sadari setelah teman-teman maen kerumah dan seperti biasa ngobrol-ngobrol ala cewek yang bermanfaat. Teman saya yang bernama Nada (hai ned??) mengatakan bahwa
tidur pagi alias tidur setelah solat subuh bikin IQ kita berkurang. Lalu teman saya Wati (hai jeng??) mengatakan benar dan tidur sore juga menyebabkan hal yang sama. OMG!!!!!!!!!!!!!
Gawat jangan jangan IQ saya sudah berkurang. Muncul keinginan ikut test IQ lagi agar tahu berapa IQ saya sekarang.

Lalu saya membulatkan tekad untuk tidak tidur lagi setelah solat subuh. Oke oke....
Niat udah ada tinggal melaksanakan. Pasang alarm jangan lupa..

TENG TENG waktunya tidur malam tiba. Berdoa dulu sebelum tidur..amin..
Terlelap...
mimpi indah...
bangun...
solat subuh...
Masalah muncul>>> (-_-)

Apa yang jadi masalahnya??

Ternyata setan-setan membisik ke hatiku untuk tidur lagi dan menarik mata saya ke bawah supaya terlelap lagi. TUeng!! saya ingat perkataan guru SD, kalau kita ingin melakukan sesuatu tetapi ada yang menghalangi terutama setan, bacalah istighfar sebanyak 3 kali.
Dengan keinginan yang kuat dan niat yang bulat aku bisa membuka mata, lalu membuka jendela, melipat selimut, keluar dari kamar. Finally aku berhasil.. Alhamdulillah..

Saya menuju ke dapur lalu merebus air dan membuat susu hangat. Melihat televisi acara kartun Star Kids ya iyalaaah!!
Setelah beberapa saat saya mulai menyadari kalau badan terasa tidak enak dan suhu badan lebih panas dari biasanya. Hidung terasa berat dan mampet sebelah. Mata terasa semakin berat dan tubuh mulai menggigil.Tenggorokan gatal. Ternyata eh ternyata saya terserang flu huahm..

Apa boleh buat niat untuk tidak tidur lagi musnah karena tubuhku memaksa supaya tidur lagi.
Akhirnya saya memutuskan tidur setengah jam saja. Setelah terbangun saya sarapan dan minum obat. Makanan telah siap dan satu sendok tempe+nasi telah dilahap.
TOK TOK TOK>>>
WAAA ada Tiatoon alias tiara atoon. Siapa itu?? si baby yang gak bisa diem.
Pending deeh makannya. Urusin si baby dulu ahh.. Gendong-gendong lama-lama punggungku bengkok huhuhu...
Sesekali makan sesuap sambil gendong bayi. Udah gitu saya dijuluki hantu topeng (OMG apanya topeng???) hahahaha

Finally dia pulang digendong sama emaknya dan seperti biasa nangis kalau berpisah denganku.. dalam tangisannya dia memanggil hantu topeng hahahah saya maksudnya???

OOPSS>>
Sepertinya melenceng dari topik utama heheh,,
Intinya jika ingin mengobati penyakit malas:
1. Harus ada niat yang tulus ikhlas dari lubuk hati yang paling dalam
2. Siapkan piranti lunak yaitu doa, dan piranti keras seperti jam alarm
3. Jika ada hambatan dari setan, bacalah istighfar sebanyak 3 kali, lebih juga oke
4. Jangan mudah menyerah
5. Terus maju
6. Katakan pada diri sendiri bahwa AKU BISA!!
7. Yang paling utama minta tolong sama Yang Diatas yaitu Tuhan kita.

o(^O^)o

Saturday, January 24, 2009

Pai apel atw apple pie










Pai enak ini saya buat iseng-iseng liatin apel asem nganggur dirumah. Karena rasanya yang asem jadi apelnya mangkrak kan kasian. Trus punya ide cari resep berbau apel di i-net. Truz ketemu deeh resep pie apel. Macem-macem seeh resepnya. Nah itu tuh yang bikin bingung. Lalu aku coba deeh ng-mix resep-resep tersebut. Nah jadinya seperti gambar diatas.
Kalau mau cobain resep ini silahkan..
Asal tetep ikuti petunjuk dan bahan yang bener,,
selamat mencoba
0(^O^)o

Pie apel
(diambil dari berbagai sumber)

Bahan kulit:
170 gr tepung terigu
1 butir kuning telur
40 gr gula halus
70 gr mentega
½ sdt susu bubuk
1 sdt air es

Bahan olesan: kuning telur

Bahan isi:
2 buah apel malang, kupas iris kecil-kecil
3 sdm gula pasir
1 sdt kismis
25 ml air (secukupnya)
sedikit kayu manis bubuk

Cara membuat:
  • Rebus semua bahan isi hingga mengering dan apel lunak.
  • Campurkan bahan kulit dan aduk rata dengan garpu hingga berbutir-butir. Uleni sebentar lalu tipiskan adonan setebal ½ cm.
  • Siapkan cetakan pie yang sudah dioles mentega. Masukkan adonan ke cetakan. Tekan-tekan kulit pie hingga melekat sempurna pada cetakan. Rapikan pinggiran dengan pisau dan tusuk dasar kulit dengan garpu.
  • Masukkan bahan isi hingga penuh. Tutup dengan sisa adonan kulit, bisa tertutup semua atau dengan motif silang. Olesi permukaan kulit dengan kuning telur.
  • Oven pie pada api sedang atau suhu 180°C selama 25 menit sampai kulit kuning kecoklatan. Angkat dan hidangkan.

Thursday, January 22, 2009

BerKemah ke Arboretum di kota Batu

Inilah sebuah kisah nyata yang sudah lama ingin putri ceritakan kepada khalayak umum.
Namun apalah daya tangan tak sampai memeluk gunung. Jadi Putri memutuskan hanya memajang foto-foto ekslusif dari aku, ketik reg spasi Putri Salju kirim ke 9 kosong, kosong semua. Kamu akan dapet sms langsung dari hape aku, buruan ketik reg spasi Putri Salju kirim ke 9 kosong, kosong semua.

IniLah pose-pose Arboretum punya:

--Nee photo na temen-temen Putri sedang berpose sebelum pemberangkatan ke tempat kejadian perkara.--

--Setelah datang ke tempat perkemahan, hancurlah alam disana hehehe. Tuh liat, berbagai ekspresi dari teman-teman Putri salju yang lucu-lucu. Rame banget kan???--

--Keindahan alam Arboretum dengan kesejukan udara yang bersih--

Waktu sesi bird watching, Putri salju takjub karena menemukan beragam jenis burung-burung yang berada di Arboretum, yang sebelumnya tidak pernah atau jarang diamati oleh Putri. Benar-benar mengagumkan..
Keindahan seperti ini jarang dirasakan oleh semua rakyat di seluruh dunia, maka dari itu belajarlah menghargai alam agar engkau juga dihargai oleh alam.


Salam Putri Salju
o(^0^)0

Tuesday, January 20, 2009

Pengantar dari Putri Salju


Hoay hoay..

Assalamualaikum wr. wb.

Setelah sekian lama berangan-angan menulis sebuah blog, akhirnya kesampaian juga.
Alhamdulillah...

Tapi yang jadi masalahnya hehe kagak tau yang musti dittulis tuh ap ya??
tapi no problem,, seiring dengan berjalannya waktu pasti aq InsyaAllah akan menemukan sebuah ide mujarab yang akan merubah seluruh isi dunia hehehe..
Sebenernya seeh udah buat 2 blog pada zaman dahulu kala,, namun hanya memajang foto dan nama tapi gak pernah posting sesuatu yang baru,,hihi
mudah-mudahan di blog yang baru ini aq bisa memberi manfaat bagi semua orang amin...

jadi intinya:
aq ingin menulis apa yang musti ditulis
aq membaca apa yang musti aq baca
dan aq mendengar apa yang musti aq baca..

o(^0^)o

semangad!!!